Religi  

Tabligh Akbar Memperingati Hari Besar Islam Isra Wal Mi’raj Nabi Muhamad SAW Masjid Jami Darurrahman

BantenOne.com , Tangerang Selatan-Peringatan isra mi’raj tentu nya harus di pahami oleh umat muslim, peristiwa isra mi’raj merupakan perjalanan nabi Muhamad SAW ketika mendapatkan perintah shalat dari Allah SWT.

Berlokasi di Masjid Jami Darurrahman kampung Buaran Timur RT 011 RW 004 kelurahan Jelupang, Kecamatan Serpong Utara TangseL, Sabtu (26/3/2022) Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Masjid Jami Darurrohman mengadakan kegiatan Tabligh Akbar untuk memperingati Isra mi’raj Nabi Muhamad SAW.

Kegiatan yang di mulai dari sore hari dengan kegiatan pendukung salah satu nya Donor darah yang di ikuti oleh masyarakat khususnya warga Buaran timur RW 004 dan umum nya warga sekitar, dan juga santunan yang di berikan kepada anak Yatim-piatu, yang mana pemberian santunan di berikan kepada Anak Yatim-piatu khusus nya yang ada di Wilayah kampung Buaran Timur dikelurahan Jelupang.

Tabligh Akbar dalam rangka memperingati Isra mi’raj nabi Muhamad SAW, juga di isi dengan Ceramah agama oleh Ustadz Doni dan Ustadz Dion ( juara 1 Aksi Asia Indosiar) yang mana sebelumnya acara di mulai dengan kelompok Hadroh dari Ponpes Al Husayni dan di lanjut dengan Lantunan ayat suci Alquran oleh Qori internasional ustadz Ilham Mahmuddin SQ,S.pdi.

Acara juga di hadiri Drs.Sutang Suprianto M.si, selaku camat Serpong Utara, Taram Amiruddin S.sos selaku Lurah kelurahan Jelupang, Ustadz Ahmad Yudi Selaku ketua DKM Masjid Jami Darurrahman,Abdul Hoer ketua majlis Dzikir Assyifa, Ahmad Hisbulloh Selaku Ketua Pengajian malam Rabu, Muhamad Nuryani selaku ketua RW 004 Beserta jajaran nya, Herman jabrig Selaku Ketua Karang Taruna 004, Muhamad Basri atau yang akrab disapa Gatet selaku ketua Sahabat Yatim-piatu (Sayap) dan para tokoh Agama dan para Sesepuh dan tokoh masyarakat serta warga kampung Buaran Timur khusus nya di RW 004 dan umum nya masyarakat sekitar.

Dalam sambutannya Hadi Wijaya selaku Ketua Panitia Isro Wal Mi’raj menyampaikan, ucapan terima kasih kepada seluruh Donatur atas sumbangsih nya, yang telah membantu dan berpartisipasi dalam bentuk moril dan materil untuk kegiatan Isro Wal Mi’raj Nabi Muhamad SAW.
Dan sebagai penutup Hadi Wijaya juga mengucapan terima kasih kepada seluruh panitia atas kerja keras nya selama ini, sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan Lancar dan berharap semoga kedepannya kegiatan kegiatan yang positif seperti ini terus berlanjut.

( MUHAMMAD SUHAERI /Red)