Digelar, Peserta Turnamen Bulu Tangkis PB 308 Cup 1 Merebutkan Hadiah Jutaan Rupiah

BantenOne- Tangsel – Pembukaan turnamen bulu tangkis dilapangan PB 308 (15/10/2021) yang didukung oleh masyarakat, PT.Delik Berita Tujuh yang tergabung dalam Berita7, deliksatu, BantenOne, TV7Net dan Amanah Property berlokasi di kelurahan Pondok Benda Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan.

Dalam pembukaan turnamen bulu tangkis PB 308 Cup 1 dihadiri oleh para masyarakat, peserta lomba bulu tangkis, ketua lingkungan, dan tokoh masyarakat lainnya.

Drs.Arsin SN ketua panitia atau pembina bulu tangkis dalam sambutannya mengatakan, sangat berterima kasih kepada semua pihak yang ikut mendukung terselenggaranya turnamen bulu tangkis ini.

“Semoga adanya turnamen ini bisa memotifasi generasi muda untuk pentas nasional khususnya diwilayah Pamulang” lanjutnya

Saya sangat berterima kasih khusunya kepada rekan-rekan Media yang ikut membantu dalam turnamen ini, ujarnya

” Semoga kegiatan turnamen bulu tangkis ini dapat berjalan dengan sukses dan menjaga sportifitas karena kegitan olah raga ini lagi viral,” Ungkapnya

Sementara Ketua RW 08 Saman Ridwan mengatakan, kegiatan olah raga ini untuk menjalin silaturahmi dan persaudaraan demi generasi yang akan datang

Para peserta lomba bulu tangkis ini akan mendapatkan hadiah uang dan piala tropi. (Hendra/Monic)