Naik Kelas, Tangsel Raih Predikat Kota Layak Anak Kategori Utama 2025 | BantenOne.com

Naik Kelas, Tangsel Raih Predikat Kota Layak Anak Kategori Utama 2025

BantenOne.com |JAKARTA – Kota Tangerang Selatan (Tangsel) berhasil meraih penghargaan Kota Layak Anak (KLA) Kategori Utama 2025 dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) RI. Predikat ini naik dari kategori sebelumnya, Nindya, dan menjadi salah satu yang tertinggi di tingkat nasional.

Penghargaan diserahkan Menteri PPPA Arifah Fauzi kepada Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan, mewakili Wali Kota Benyamin Davnie, di Jakarta, Jumat (8/8/2025).

Baca juga  Kemenlu RI dan Pemkot Tangsel Lepas Kepergian Zetro Leonardo Putra Diplomat KBRI Peru Dimakamkan di TPU Sari Mulya

Pilar menyatakan, capaian ini menjadi bukti komitmen Pemkot Tangsel dalam pemenuhan hak anak melalui berbagai program, mulai dari perlindungan korban kekerasan, penyediaan ruang publik ramah anak, hingga penguatan layanan pendidikan dan kesehatan.

Menteri PPPA Arifah Fauzi menegaskan, predikat KLA merupakan apresiasi atas kesungguhan daerah dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan mendukung tumbuh kembang anak sesuai amanat konstitusi dan Konvensi Hak Anak.

Baca juga  Pastikan UMKM Jual Produk Terbaik, Pemkot Tangerang Sosialisasikan Barang dan Jasa

(RN)

Penulis: RanyEditor: Rany